We have a new and improved course search tool to help international students explore Australian study options. Find more information here

Strategi Migrasi Australia – Apa artinya untuk anda

Memperkuat integritas dan kualitas program Pendidikan Australia, serta perlindungan dan dukungan untuk anda.

22 December 2023

Strategi Migrasi Australia  diterbitkan pada 11 Desember 2023

Strategi Migrasi Australia dirancang untuk lebih memperkuat integritas dan kualitas program pendidikan internasional Australia, serta meningkatkan perlindungan terhadap pelajar internasional dan menunjang pencapaian karir mereka setelah lulus.

Australia menyambut dan menghargai pelajar internasional. Kami pastikan Anda mendapatkan pengalaman terbaik dan menggunakan kualifikasi pendidikan Australia Anda untuk kesuksesan karier.  Pelajar internasional akan merasa diterima, aman dan mendapatkan Pendidikan Australia yang bermutu tinggi.

Fitur utama

Jalur pasca-studi yang jelas

Strategi Migrasi Australia memberikan jalur pasca-studi yang jelas, termasuk peluang untuk tinggal dan bekerja di Australia dalam jangka waktu yang ditentukan, hingga kesempatan menjadi penduduk tetap bagi sebagian lulusan dengan keterampilan dan kualifikasi tertentu. Hal ini akan memudahkan dalam merencanakan masa depan baik di Australia maupun di tempat lain.

 Strategi ini juga memberi kesempatan yang adil dengan membatasi 'visa hopping' antara kategori visa sementara yang tidak menawarkan jalur menuju ijin tinggal tetap.

Ketentuan untuk Genuine Student

Untuk kebutuhan aplikasi visa pelajar, persyaratan Genuine Temporary Entrant (GTE) akan diganti menjadi persyaratan Genuine Student (GS). Hal ini dilakukan dengan menyertakan bukti kepada Department of Home Affairs untuk memastikan aplikasi benar dan berasal dari genuine student. Persyaratan khusus ini akan meningkatkan proses aplikasi dan menjamin pelajar mendapat akses atas sistem pendidikan Australia.

Peningkatan persyaratan kemahiran bahasa inggris 

Di awal 2024, Pemerintahan Australia akan meningkatkan persyaratan kemahiran Bahasa Inggris untuk Student visa dan Temporary Graduate visa. Persyaratan baru ini akan mendukung pembelajaran dan tawaran pekerjaan untuk Anda.

  • Nilai IELTS (atau setara) untuk Temporary Graduate visa dinaikkan dari 6.0 ke 6.5.
  • Nilai IELTS (atau setara) untuk Student visa dinaikkan dari 5.5 ke 6.0.
    • Nilai bagi pelajar yang mengikuti ELICOS sebagai prasyarat studi utama mereka dinaikkan dari IELTS (atau setara) 4.5 ke 5.0.
  • Nilai untuk pelajar yang mengikuti program university foundation atau pathway untuk English language training adalah IELTS (atau setara) 5.5

Pengetatan ketentuan untuk penyedia pendidikan

Australia memperkenalkan ketentuan baru untuk meningkatkan integritas dan kualitas pendidikan Australia bagi pelajar internasional.

  • Unit baru VET Integrity Unit akan dikelola oleh Australian Skills Quality Authority (ASQA) menjamin Anda mendapatkan pendidikan dan pelatihan berkualitas tinggi.
  • Penyedia Pendidikan akan diberikan akses lebih kepada data agen pendidikan untuk membantu kerja sama dengan agen pendidikan berkualitas.
  • Education Services for Overseas Student Act 2000 (ESOS Act) akan diubah untuk menguatkan kelayakan dan kepatutan agen pendidikan yang terdaftar dalam menyalurkan program bagi pelajar internasional.

Temporary Graduate visa yang lebih sederhana

Durasi visa kelulusan sementara akan diubah, namun tetap menjamin Anda memiliki waktu yang cukup untuk mendapat pengalaman kerja di Australia.

Apabila Anda bekerja dalam bidang keterampilan tertentu (Skilled Job) selama durasi visa kerja pasca-studi (post-study work visa), Anda kemungkinan memenuhi persyaratan untuk mendaftar 4-year Skills in Demand visa. Visa ini menyediakan jalur yang lebih jelas untuk mendapatkan ijin tinggal tetap (permanent residency).

You may also like